Rachmasari, Bella (2019) Faktor – Faktor yang Berhubungan Dengan Komplikasi Persalinan Berdasarkan Jenis Persalinan Dikamar Bersalin RSPAD Gatot Soebroto Periode Juli – September 2018. Diploma thesis, Akademi Kebidanan RSPAD Gatot Soebroto.
Full text not available from this repository.Abstract
Latar Belakang : Kematian maternal merupakan salah satu masalah kesehatan yang terus menjadi perhatian sekitar 80 % kematian maternal merupakan akibat meningkatnya komplikasi selama kehamilan , persalinan, dan setelah persalinan, sehingga perlu diketahui secara dini faktor – faktor penyebabnya. Tujuan : Mengetahui faktor-faktor yang berhubungan dengan komplikasi persalinan berdasarkan jenis persalinan di kamar bersalin RSPAD Gatot Soebroto tahun Periode Juli - September 2018 Metode Penelitian : Penelitian ini adalah penelitian survey analitik menggunakan metode cross sectional dengan mengambil data, populasi penelitian ini yaitu seluruh ibu yang mengalami komplikasi persalinan di kamar bersalin RSPAD Gatot Soebroto sebanyak 58 orang. Jadi Sample penelitian ini sejumlah 58 orang ibu yang mengalami komplikasi persalinan analisis data menggunakan dengan menggunakan program SPSS. Hasil Penelitian : Diketahui bahwa hubungan jenis persalinan dengan umur ibu dibuktikan dengan uji statistic chi square. Dimana diperoleh ρ-value = 0,018 dengan taraf signifikansi 5% ρ-value (0,018<0,05). Dapat disimpulkan bahwa terdapat hubungan umur dengan kejadian komplikasi. Diketahui hubungan paritas dengan kejadian komplikasi persalinan dibuktikan dengan uji chi square. Dimana diperoleh ρ-value = 0,10 dengan taraf signifikan 5% ρ-value (0,10<0,05). Dapat disimpulkan bahwa terdapat hubungan paritas dengan kejadian komplikasi. Diketahui hubungan usia kehamilan dengan kejadian komplikasi persalinan dibuktikan dengan uji chi square. Dimana diperoleh ρ-value = 1,000 dengan taraf signifikan 5% ρ-value (1,000<0,05). Dapat disimpulkan bahwa tidak terdapat hubungan paritas dengan kejadian komplikasi. Diketahui hubungan kadar Hb dengan kejadian komplikasi persalinan dibuktikan dengan uji chi square. Dimana diperoleh ρ-value = 0,724 dengan taraf signifikan 5% ρ-value (0,724<0,05). Dapat disimpulkan bahwa terdapat hubungan usia kehamilan dengan kejadian komplikasi. Diketahui hubungan IMT dengan kejadian komplikasi persalinan dibuktikan dengan uji chi square. Dimana diperoleh ρ-value = 0,498 dengan taraf signifikan 5% ρ-value (0,498<0,05). Dapat disimpulkan bahwa tidak terdapat hubungan IMT dengan kejadian komplikasi. Kesimpulan : Riwayat komplikasi merupakan faktor yang paling berpengaruh dengan komplikasi persalinan. Hasil penelitian ini diharapkan dapat menjadi masukan untuk mengadakan program penanggulangan komplikasi persalinan pada ibu bersalin seperti deteksi dini pada awal kehamilan Kata kunci : faktor – faktor komplikasi persalinan ibu bersalin Kepustakaan : 15 buku, 1 jurnal, 1 internet
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | R Medicine > RG Gynecology and obstetrics |
Depositing User: | Mrs. Admin Perpustakaan |
Date Deposited: | 07 Jul 2020 03:48 |
Last Modified: | 07 Jul 2020 03:48 |
URI: | http://repository.stikesrspadgs.ac.id/id/eprint/176 |
Actions (login required)
View Item |