HUBUNGAN PENGETAHUAN DENGAN KESIAPSIAGAAN REMAJA PUTRI DALAM MENGHADAPI BENCANA BANJIR DI MTS ATTAQWA 11 BEKASI TAHUN 2024

Risma, Aulia (2025) HUBUNGAN PENGETAHUAN DENGAN KESIAPSIAGAAN REMAJA PUTRI DALAM MENGHADAPI BENCANA BANJIR DI MTS ATTAQWA 11 BEKASI TAHUN 2024. Skripsi, S1 Kebidanan.

[img] Text
Risma Aulia_Skripsi Final - Risma Aulia.pdf

Download (3MB)

Abstract

ABSTRAK Nama : Risma Aulia Program Studi : S1 Kebidanan Judul : Hubungan Pengetahuan Dengan Kesiapsiagaan Remaja Putri Menghadapi Bencana Banjir di MTs Attaqwa 11 Bekasi Tahun 2024. Latar Belakang Menurut statistik Pusat Penelitian Epidemiologi Bencana, Indonesia menempati peringkat ketiga sebagai negara dengan bencana banjir terbanyak dan ketujuh sebagai negara dengan korban banjir terbanyak (Hartuti et al., 2022). Banjir akan berdampak pada banyaknya kehilangan nyawa, luka, hilangnya rasa aman, mengungsi, kerusakan lingkungan, kerusakan harta benda, dan dampak psikologis. Kesiapsiagaan merupakan tindakan mengantisipasi bencana melalui perencanaan yang cepat dan efektif yang bertujuan untuk mengurangi dampak negatif bencana, termasuk kerusakan harta benda dan korban jiwa (Evie dan Hasni, 2022). Pengetahuan merupakan salah satu unsur faktor pengurangan risiko bencana (Purnamawati et al., 2022). Tujuan Untuk Mengetahui hubungan pengetahuan remaja putri tentang bencana banjir dengan kesiapsiagaan dalam menghadapi bencana bajir di mts attaqwa 11 bekasi. Metode Jenis penelitian yang digunakan merupakan penelitian kuantitatif, menggunakan desain observasional analitik, Rancangan dalam penelitian ini menggunakan Cross Sectional. Sampel penelitian ini terdiri dari seluruh siswi kelas 7,8 dan 9 MTs Attaqwa 11 Kabupaten Bekasi. Hasil Berdasarkan hasil analisa penelitian dari 55 responden, menunjukan adanya hubungan pengetahuan dengan kesiapsiagaan remaja putri dalam menghadapi bencana banjir, pada uji chi-square dengan nilai asym.Sig sebensar 0,003 (<0,05). Kesimpulan Terdapat hubungan pengetahuan dengan kesiapsiagaan remaja putri dalam menghadapi bencana banjir di MTs Attaqwa 11 Bekasi Tahun 2024. Yang di buktikan dengan hasil uji chi square didapatkan hasil p-value < 0,05 yaitu 0,003 yang dimana nilai p-value lebih kecil dari nilai (0,05). Saran Peneliti selanjutnya disarankan untuk meningkatkan jumlah responden agar hasil yang diperoleh lebih akurat dan dapat mewakili populasi secara lebih luas. Kata Kunci : Bencana, Banjir, Pengetahuan, Kesiapsiagaan, Remaja ix ABSTRACT Name : Risma Aulia Study Program: S1 Kebidanan Title : The Relationship between Knowledge and Teenagers' Preparedness in Facing Flood Disasters at MTs Attaqwa 11 Bekasi in 2024 Background According to statistics from the Center for Disaster Epidemiology Research, Indonesia is ranked third as the country with the most flood disasters and seventh as the country with the most flood victims (Hartuti et al., 2022). Floods will have an impact on the number of lives lost, injuries, loss of security, displacement, environmental damage, property damage, and psychological impacts. Preparedness is an action to anticipate disasters through fast and effective planning that aims to reduce the negative impacts of disasters, including property damage and loss of life (Evie and Hasni, 2022). Knowledge is one of the elements of disaster risk reduction factors (Purnamawati et al., 2022). Objective To determine the relationship between knowledge of adolescent girls about flood disasters and preparedness in dealing with flood disasters at MTs Attaqwa 11 Bekasi. Method The type of research used is quantitative research, using an analytical observational design, the design in this study uses Cross Sectional. The sample of this study consisted of all female students in grades 7, 8 and 9 of MTs Attaqwa 11 Bekasi Regency. Results: based on the results of the research analysis of 55 respondents, it shows a relationship between knowledge and the preparedness of young women in facing flood disasters, in the chi-square test with an asym.Sig value of 0.003 (<0.05). Conclusion There is a relationship between knowledge and the preparedness of young women in facing flood disasters at MTs Attaqwa 11 Bekasi in 2024. Which is proven by the results of the chi square test obtained a p-value <0.05, namely 0.003 where the p-value is smaller than the value (0.05). Suggestion Further researchers are advised to increase the number of respondents so that the results obtained are more accurate and can represent the population more widely. Keyword: Disaster, Flood, Knowledge, Preparedness, Youth

Item Type: ["eprint_typename_skripsi" not defined]
Subjects: R Medicine > RG Gynecology and obstetrics
Depositing User: Mrs. Administrator STIKes RSPAD GS
Date Deposited: 20 Feb 2025 07:14
Last Modified: 20 Feb 2025 07:14
URI: http://repository.stikesrspadgs.ac.id/id/eprint/2223

Actions (login required)

View Item View Item