Gambaran Meningkatnya Kejadian Anemia Pada Ibu Hamil Trimester III Di Puskesmas Kelurahan Pademangan Periode April 2014 – Maret 2015

Listiarini, Dwi Ajeng (2015) Gambaran Meningkatnya Kejadian Anemia Pada Ibu Hamil Trimester III Di Puskesmas Kelurahan Pademangan Periode April 2014 – Maret 2015. Diploma thesis, Akademi Kebidanan RSPAD Gatot Soebroto.

Full text not available from this repository.

Abstract

Latar Belakang: Berdasarkan studi pendahuluan di Puskesmas Kelurahan Pademangan Jakarta Utara periode April 2014 – Maret 2015 dari 571 orang ibu hamil, yang terkena anemia sebanyak 207 ibu hamil. Pada wanita hamil anemia meningkatkan frekuensi komplikasi pada kehamilan dan persalinan. Resiko kematian maternal, angka prematuritas, berat bayi lahir rendah dan angka kematian perinatal meningkat. Tujuan Penelitian: untuk mengetahui Gambaran Meningkatnya Kejadian Anemia pada Ibu hamil Trimester III di Puskesmas Kelurahan Pademangan Jakarta Utara periode April 2014 – Maret 2015. Beberapa Faktor yang mempengaruhi gambaran meningkatnya kejadian anemia yaitu adalah dari usia ibu, paritas, jarak kehamilan dan pendidikan. Metode Penelitian: Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode Deskriptif. Deskriptif ialah suatu metode penelitian yang dilakukan dengan tujuan utama untuk membuat gambaran atau deskripsi tentang suatu keadaan secara obyektif (Notoatmodjo, 2005). Kesimpulan: Dari 207 orang ibu hamil yang terkena anemia, dilakukan pengambilan sampel secara random sampling secara acak dan perwakilan dari jumlah populasi dengan jumlah yang di dapat yaitu 138 orang. Saran: Diharapkan melalui hasil penelitian ini di Puskesmas Kelurahan Pademangan Meningkatkan kegiatan penyuluhan tentang pengetahuan gizi yang berkaitan dengan zat – zat gizi, pola pemberian makanan, meningkatkan gerakan sadar gizi guna mencegah terjadinya anemia pada ibu hami. Kata kunci : Anemia, Ibu Hamil Daftar Pustaka : 8 buku + 2 situs internet

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: R Medicine > RG Gynecology and obstetrics
Depositing User: Mrs. Admin Perpustakaan
Date Deposited: 10 Jul 2020 04:47
Last Modified: 10 Jul 2020 04:47
URI: http://repository.stikesrspadgs.ac.id/id/eprint/226

Actions (login required)

View Item View Item