PENGARUH TERAPI FINGER HOLD RELAXATION TERHADAP PENURUNAN TINGKAT NYERI PADA PASIEN PASCA OPERASI APENDIKTOMI DI RSUD PASAR MINGGU

ILZA, MALIA CHAERUNNISSA (2025) PENGARUH TERAPI FINGER HOLD RELAXATION TERHADAP PENURUNAN TINGKAT NYERI PADA PASIEN PASCA OPERASI APENDIKTOMI DI RSUD PASAR MINGGU. Skripsi, S1 Keperawatan STIKes RSPAD Gatot Soebroto.

[img] Text
Ilza Malia Chaerunnissa (1).pdf

Download (5MB)

Abstract

Judul : Pengaruh Terapi Finger Hold Relaxation Terhadap Penurunan Tingkat Nyeri Pada Pasien Pasca Operasi Apendiktomi di RSUD Pasar Minggu Latar Belakang: Nyeri merupakan salah satu keluhan utama yang dirasakan pasien pasca operasi apendiktomi. Manajemen nyeri yang efektif diperlukan untuk meningkatkan kenyamanan pasien dan mempercepat proses pemulihan. Salah satu metode non-farmakologis yang dapat diterapkan adalah terapi Finger Hold Relaxation. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh terapi Finger Hold Relaxation terhadap penurunan tingkat nyeri pada pasien pasca operasi apendiktomi di RSUD Pasar Minggu. Metode: Desain penelitian menggunakan metode kuantitatif dengan pendekatan One Group Pre-Test Post-Test. Pengumpulan data dilakukan melalui intervensi Finger Hold Relaxation. Sampel penelitian terdiri dari 22 responden yang dipilih dengan teknik total sampling sesuai dengan kriteria inklusi. Instrumen penelitian yang digunakan berupa kuesioner Numeric Rating Scale (NRS). Data di analisis menggunakan uji Wilcoxon. Hasil: Sebelum dilakukan terapi, mayoritas responden mengalami nyeri sedang dengan skala nyeri 6 sebanyak 17 orang (77,3%) dan nyeri berat sebanyak 5 orang (22,7%). Setelah diberikan terapi, terdapat penurunan tingkat nyeri, dengan 9 orang (40,9%) mengalami nyeri ringan dan 13 orang (59,1%) mengalami nyeri sedang dengan skala nyeri 4 dan 5. Hasil uji Wilcoxon menunjukkan nilai p = 0,001, yang berarti terdapat perbedaan yang signifikan antara tingkat nyeri sebelum dan sesudah terapi Finger Hold Relaxation. Kesimpulan: Berdasarkan hasil penelitian, terapi Finger Hold Relaxation dapat dijadikan sebagai salah satu metode non-farmakologis yang efektif dalam manajemen nyeri. Saran: Diharapkan hasil penelitian ini dapat menjadi referensi bagi tenaga kesehatan dalam memberikan perawatan kepada pasien pasca operasi. Kata kunci: Finger Hold Relaxation, Nyeri, Operasi Apendiktomi, Manajemen Nyeri Title : The Effect Of Finger Hold Relaxation Theraphy On Pain Reduction In Patients After Appendicectomy Surgery At Pasar Minggu Hospital Background: Pain is one of the main complaints felt by patients after appendicectomy surgery. Effective pain management is needed to improve patient comfort and speed up the recovery process. One of the non-pharmacological methods that can be applied is Finger Hold Relaxation therapy. Method: The research design used quantitative method with One Group Pre-Test Post-Test approach. Data collection was carried out through Finger Hold Relaxation intervention. The study sample consisted of 22 respondents selected by total sampling technique according to the inclusion criteria. The research instrument used was a Numeric Rating Scale (NRS) questionnaire. Data were analysed using the Wilcoxon test. Results: Before therapy, the majority of respondents experienced moderate pain with a pain scale of 6 as many as 17 people (77.3%) and severe pain as many as 5 people (22.7%). After therapy, there was a decrease in pain levels, with 9 people (40.9%) experiencing mild pain and 13 people (59.1%) experiencing moderate pain with a pain scale of 4 and 5. The Wilcoxon test results showed a p value = 0.001, which means there is a significant difference between the pain levels before and after Finger Hold Relaxation therapy. Conclusion: Based on the results of the study, Finger Hold Relaxation therapy can be used to relieve pain Suggestion: The results of this study are expected to serve as a reference for healthcare professionals in providing care for post-surgical patients.. Keywords: Finger Hold Relaxation, Pain, Appendectomy Surgery, Pain Management

Item Type: ["eprint_typename_skripsi" not defined]
Subjects: L Education > L Education (General)
Depositing User: Mrs. Administrator STIKes RSPAD GS
Date Deposited: 29 Oct 2025 07:50
Last Modified: 29 Oct 2025 07:50
URI: http://repository.stikesrspadgs.ac.id/id/eprint/2358

Actions (login required)

View Item View Item